30 June 2016

Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HDTerbaru Oktober 2016

Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD - Hallo para pembaca blog ini Info Daftar Harga Terbaru, Pada info kali ini yang berjudul Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD, Pada postingan kali ini saya akan memberi informasi mengenai Daftar Harga Terbaru dari harga Baru sampai harga Bekas. mudah-mudahan isi postingan yang saya tulis ini dapat membantu anda untuk mendapatkan informasi harga terbaru. Simak Info Daftar Harga Terbaru Kali Ini.

Judul : Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD
Kata Kunci : Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD

lihat juga


Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD

Harga HP ZTE Blade V7 - Smartphone keluaran ZTE kini mulai ramai dipasaran, banyak ponsel-ponsel ZTE yang sudah beredar secara luas meski belum semuanya masuk ke pasar nasional. Yang pasti ponsel-ponsel tersebut memberikan kualitas terbaik dengan berbagai fitur terbaru yang akan membuat penggunanya makin betah. Salah satu ponsel keluaran ZTE dibulan Februari 2016 lalu adalah ZTE Blade V7. Ponsel ini hadir dengan spesifikasi kelas menengah yang sangat tangguh serta dukungan banyak fitur didalamnya.

Ponsel dengan layar 5.2 inci ini terlihat makin jernih berkat resolusi Full HD dengan kerapatan tinggi. ZTE Blade V7 juga menyuguhkan desain apik kelas atas seperti iPhone. Maklum saja ZTE dikenal sebagai vendor penjiplak iPhone secara habiis-habisan yang membuatnya makin digemari banyak konsumen. Nah, lantas apa keunggulan dari ponsel ini? serta berapa kisaran harga HP ZTe Blade V7?? Silahkan simak uraian kami dibawah ini.

Harga ZTE Blade V7 terbaru
Tampilan depan dan belakang ZTE Blade V7
Desain Elegan dengan layar lebar yang jernih

Ya, Ponsel ini memiliki desain yang dirancang secara apik dan berkelas. Tampilan depan begitu berkelas dengan layar yang lebar 5.2 inci diapit oleh bezel minimalis. Seperti biasa tombol home menu dibagian depan bawah melingkar sepeti yang ada pada iPhone atau ponsel-ponsel ZTE lainnya yang membuatnya tampak simpel namun elegan. Penilaian kami untuk desain ZTE Blade V7 pun cukup tinggi yakni mencapai angka 90 dari 100 poin.

Seperti dikatakan diatas, layar ponsel ini terlihat sangat jernih karena resolusinya sudah setara Full HD 1080 x 1920 pixels serta kera[atan tinggi hingga 424 ppi yang membuatnya makin detail dalam menampilkan berbagai gambar. Layar tersebut dilaut dengan teknologi IPS-LCD sementara ukurannya 5.2 inci bisa dikatakan cukup lapang dan tentu jari kita makin bebas berekpresi dilayar tersebut.

Mesin Garang bertenaga Octa-core

Ponsel ini diberikan permesinan yang cukup garang, meski dipersiapkan untuk bersaing dipapan menengah namun kemampuan ponsel ZTE Blade V7 sudah diatas rata-rata. Sistem operasi android v6.0 Marshmallow tentu saja mampu menjalankan sistem secara keseluruhan dengan sangat baik sehingga meningkatkan responsitifitas ponsel terutama permesinan atau kinerja ponsel. Apalagi tak bisa dipungkiri tenaga Octa-core 1.3 GHz Cortex-A53 dengan chipset MediaTek MT6753 dipastikan sangat powerfull, ponsel akan lebih cepat dalam menjalankan beragam aplikasi yang tertanam. Kapasitas RAM 2 GB juga berpengaruh sangat besar untuk menjaga kinerja ponsel lebih stabil. Ponsel sanggup beroperasi dengan lebih lancar tanpa lagging, bermain game juga semakin nyaman serta memutar sebuah video dengan resolusi tinggi akan tampak sangat jelas dan halus. Tak lupa, grafis Mali-T720 MP3 sudah cukup untuk visualisasi grafis mumpuni yang lebih halus.

Kapaistas Memori 16 GB plus Slot microSD

Bersaing dipapan menengah memang sudah sewajarnya diberikan kapsitas memori penyimpanan 16 GB mengingat kelas ini hampir smeua ponsel dari berbagai merek mengandalkan memori 16 GB, kami juga cukup puas dengan kapasitas tersebut karena cukup mampu menampung lebih banyak file serta aplikasi. Meskipun masih kurang sobat hanya perlu membeli microSD atau kartu memori eksternal dengan kapasitas maksimal 128 GB. Hanya saja memasang microSD harus melepas sim card dua atau dengan kata lain sobat mengorbankan satu nomor ponsel demi microSD.

Kamera Mumpuni 5 MP dan 13 MP

Beralih kebagian kamera juga tak berbeda jauh dengan ponsel-ponsel kelas menengah lainnya. Berbekal kamera utama 13 MP dengan fitur lengkap seperti autofocus, Digital Image Stabilization, Phase Detection dan lain sebagainya maka tak perlu meragukan hasil jepretannya karena dipastikan sangat tajam dan jelas. Sobat pasti akan puas dengan foto yang dihasilkan oleh kamera ZTE Blade V7. Begitupun dengan kamera depannya yang tak kalah baiknya dengan ukuran 5 MP, hal itu cukup pas digunakan sebagai kamera selfie.

Smartphone 4G LTE dengan dua slot untuk Sim Card GSM

Lebih banyak konsumen yang membutuhkan ponsel dengan dual SIM GSM hal itu agar kebutuhan komunikasi lebih lancar bisa terpenuhi. Apalagi memang hampir smeua pengguna ponsel memiliki dua nomor ponsel Dengan ZTE Blade V7 tentu cukup membantu banyak orang sehingga masih bisa mengaktifkan dua nomor dalam satu ponsel dan lebih efektf. Hanya saja cukup disayangkan, ponsel ini tidak menyediakan ruang khusus untuk microSD atau kartu memori eksternal dan harus menggunakan sim card 2. Jadi tinggal pilih jika ingin menambah kapasitas memori maka sobat harus melepaskan nomor ponsel kedua.
Harga HP ZTE Blade V7 terbaru
Desain elegan ZTE Blade V7
Selain itu suport jaringan 3G dan 4G akan memberikan kenyamanan maksimal bagi sobat yang gemar berinternetan. Kecepatannya hingga LTE Cat4 atau setara dengan 150/50 Mbps. Ponsel ini juga diberikan fitur konektivitas yag lengkap seperti wifi, microUSB dan bluetooth.

Kapasitas Baterai Standar 2500 mAh

Smartphone ZTE Blade V7 juga mengandalkan baterai berkapasitas standar minimal saja hingga 2500 mAh. Tentu saja kapasitas tersebut sudah cukup lumayan baik untuk memenuhi kebutuhan daya ponsel. Pastinya ponsel akan memiliki waktu aktif dan siaga lebih lama.

Spesifikasi ZTE Blade V7

DiperkenalkanFebruari 2016
Dimensi/Berat
SIMDual SIM GSM (Nan0-SIM)
Network2G: GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2
3G: HSDPA 850 / 1900 / 2100
4G: LTE 2100 / 1800 / 2600 / 900 / 800
Layar5.2", Full HD 1080 x 1920 pixels, ~424ppi
IPS-LCD Capacitive Touchscreen 16M Colors
Multitouch
Capacitive
OSAndroid v6.0 Marshmallow
ProsessorMediatek MT6753, Octa-core 1.3 GHz Cortex-A53
GPUMali-T720 MP3, 450 MHz
RAM2 GB RAM
MemoriInternal 16 GB
microSD hingga 128 GB(Gunakan sim card 2)
Internet4G: LTE Cat4 150/50 Mbps
3G: HSPA 42.2/5.76 Mbps
2G: EDGE,GPRS
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, hotspot
KonektivitasBluetooth v4.0 A2DP, LE
microUSB v2.0, USB Host
KameraDepan: 5 MP
Belakang: 13 MP, 4160 x 3120 pixels, Autofocus, Geotagging, Panorama, HDR, Touch Focus, Led Flash, Digital Zoom, Digital image stabilization, Exposure Compensation, Self-TImer, Scene Mode, Phase Detection, Face detection, ISO Settings, Video 1080p@30fps
Fitur LainBrowser HTML5
A-GPS GLONASS
FM Radio
MP4/H.264 player
MP3/WAV/eAAC+/Flac player
BateraiNon-Removable Li-Ion 2500 mAh

Kelebihan ZTE Blade V7
  • Dual SIM dan Suport 4G LTE
  • Desain elegan dan berkelas
  • Layar 5.2 inci, Full HD dan kerapatan tinggi
  • Jenis layar IPS-LCD
  • OS Android Marshmallow v6.0
  • Prosessor Octa-core 64 bit dengan RAM 2 GB
  • Memori 16 GB dan slot microSD hingga 128 GB
  • Kamera cukup baik 5 MP dan 13 MP
  • Kapasitas baterai standar minimal 2500 mAh
Kekurangan ZTE Blade V7
  • Belum diketahui apakah ada lapisan pelindung layar atau tidak
  • Slot microSD gunakan sim card 2
  • Jenis baterai Non-Removable
ZTE Blade V7
Harga HP ZTE Blade V7
Update harga HP ini: Daftar Harga HP ZTE Terbaru

Melihat spesifikasi yang ada diatas maka dapat disimpulkan ponsel ini memiliki kemamuan sangat baik atau bisa dikatakan diatas rata-rata ponsel kelas menengah lainnya. Berbekal prosessor Octa-core dengan RAM 2 GB sudah sangat bertenaga, apalagi ponsel ini juga sudah berjalan dengan OS Android Marshmallow yang makin responsif. Keunggulan juga tampak dari segi desan yang terlihat mewah serta layar lebar 5.2 inci dengan resolusi Full HD. Tak hanya itu kamera ponsel ini juga sangat baik dengan berbekal kamera utama 13 MP dan depan 5 MP namun fiturnya sudah sangat lengkap untuk menunjang kebutuhan fotography penggunanya. Perkiraan Harga HP ZTE Blade V7 kemungkinan disekitar Rp.2,4 jutaan. Belum diketahui apakah ponsel ini nantinya akan masuk ke Indonesia atau tidak, tapi patut ditunggu!



Demikianlah Info Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD

dari beberapa type dan Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD, mudah-mudahan bisa memberi tambahan informasi untuk anda semua di postingan Infor Harga Terbaru kali ini.

Anda sedang membaca artikel Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD dan artikel ini url permalinknya adalah http://allhargaterbaru.blogspot.com/2016/06/harga-hp-zte-blade-v7-spesifikasi-layar.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Harga HP ZTE Blade V7, Spesifikasi Layar 5.2 inci Full HD

0 comments:

Post a Comment